Bosan dengan tampilan yang itu-itu saja ?
Jangan keburu tutup browser bos, ada cara untuk memperindah tampilan situs2 diatas (dan juga situs lainnya). Bila anda menggunakan browser firefox, bacalah dengan seksama tutorial ini :D )
Syarat utama untuk memperindah tampilan beberapa situs diatas adalah anda menggunakan browser Mozilla Firefox (bila belum punya silakan download disini. Bila anda sudah OL pake firefox, install dulu addons Stylish dan restart browsernya. Kalo sudah kita mulai step by step memperindah tampilan situs (kita ambil contoh facebook aja ya :D )
1. Bukalah situs userstyles.org -> facebook
2. Setelah terbuka, pilihlah theme yang ingin kita gunakan (misal pilih theme "Facebook - Dark Shiny Purple, transparency"
(klik foto untuk memperbesar gambar)
3. Pada bagian kanan atas, pilih "install with stylish"
(klik foto untuk memperbesar gambar)
4. Setelah keluar windows baru, pilih "install"
5. Buka halaman facebook dan lihatlah perubahannya !
Awalnya -->
Menjadi -->
6. Kalau mau merubah tampilan yang lain, silakan ulangi step 2-4 dan klik logo "stylish addons" di sebelah kiri bawah browser, terus pilih theme yang mau kita pakai (sebaiknya gunakan hanya 1 theme untuk menghindari penumpukan CSS)
7. Selesai, selamat mencoba :D
Untuk beberapa situs lain kayak wikipedia, google, maupun youtube. Tinggal mencari theme yang kita inginkan dan mengulangi langkah 2-5 diatas. Kalau ada yang mau ditanyakan, bisa ditulis di form komentar di bawah, thanks.
Cara Merubah Tampilan Facebook/Website
Alternative Link : [ Click Here ... ]